-->

Contoh Soal Sejarah Kelas 10 Semester 1 dan Kunci Jawabannya Pilihan Ganda (Part-7)

Setelah tulisan Contoh Soal UTS Sejarah Kelas 10 Semester 1 dan Kunci Jawabannya (PG dan Essay), artikel soal soal sejarah kelas x semester 1 kurikulum 2013 kelompok mata pelajaran peminatan ini, merupakan lanjutan dari Contoh Soal Sejarah Kelas 10 Semester 1 dan Kunci Jawabannya Pilihan Ganda bagian ke-6 (soal nomor 51-60). Untuk bagian ketujuh, berisikan materi soal sejarah tentang Sumber Sejarah.

Berikut, contoh soal PG Sejarah kelas x semester ganjil K13 beserta jawabannya, dimulai dari soal nomor 61 sampai dengan 70.

61. Sumber sejarah merupakan hasil atau rekaman dari peristiwa sejarah. Pendapat tersebut dikemukakan oleh....
a. Moh. Ali
b. Gottschalk
c. Kuntowijoyo
d. Notosusanto
e. Taylor
Jawaban: b

62. Bahan-bahan yang dapat digunakan untuk mengumpulkan informasi tentang peristiwa yang terjadi pada masa lampau disebut....
a. sumber sejarah
b. sumber lisan
c. sumber tertulis
d. sumber rekaman
e. sumber benda
Jawaban: a

63. Sumber yang berasal dari orang kedua disebut sumber....
a. primer
b. sekunder
c. tersier
d. pokok
e. utama
Jawaban: b

64. Berikut ini yang bukan termasuk sumber benda, yaitu....
a. candi
b. masjid
c. rekaman
d. makam
e. patung
Jawaban: c

65. Sumber yang hidup sezaman, tetapi tidak mengalami langsung peristiwa sejarah disebut....
a. sumber primer
b. strictly primary sources
c. sumber lisan
d. sumber sekunder
e. less strictly primary sources
Jawaban: e

66. Sumber sejarah beraneka ragam, salah satunya adalah prasasti. Prasasti termasuk....
a. sumber lisan
b. sumber tertulis
c. sumber benda
d. sumber kuno
e. sumber sekunder
Jawaban: b

67. Berikut ini yang termasuk sumber benda bersejarah adalah....
a. naskah Hikayat Raja-Raja Pasai
b. kitab Bustanussalatin karya Nuruddin Ar-Raniri
c. saksi mata peristiwa pemberontakan PKI tahun 1926 di Jakarta
d. kronik Suma Oriental Karya Tome Pires dari Portugis
e. meriam Portugis di Benteng Malaka
Jawaban: e

68. Sumber sejarah yang dikisahkan oleh pelaku sejarah disebut....
a. sumber sejarah
b. sumber primer
c. sumber sekunder
d. sumber tertulis
e. sumber lisan
Jawaban: b

69. Memperoleh sumber lisan menggunakan metode....
a. wawancara
b. observasi
c. penelitian
d. pencatatan data
e. pendataan
Jawaban: a

70. Bukti dan fakta sejarah yang termasuk sumber primer adalah berita dari....
a. pelaku sejarah
b. ahli sejarah
c. berita-berita musafir
d. dokumen-dokumen
e. tulisan sejarah
Jawaban: a

Lanjut ke soal nomor 71-80 => Contoh Soal Sejarah Kelas 10 Semester 1 dan Kunci Jawabannya Pilihan Ganda (Part-8)
LihatTutupKomentar